Jumat, 20 Mei 2011

Pelatihan Penulisan Proposal dan Karya Ilmiah


Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen Pertanian Lahan Kering mengadakan kegiatan Pelatihan Penulisan Proposal dan Karya Ilmiah pada hari Sabtu, 21 Mei 2011 bertempat di ruang Amphy 1 Politeknik Pertanian Negeri Kupang.



Acara Pembukaan diisi oleh sambutan dari ketua BEM Politani Kupang dan di buka secara resmi oleh  Bapak Antonius Jehemat, selaku pembina HMJ. Dalam sambutannya ketua BEM Politani memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya untuk HMJ MPLK beserta ketua, yang konsisten menyelenggarakan kegiatan bagi peningkatan kreativitas mahasiswa.

Materi penulisan artikel disampaikan oleh Bapak Anton Jehemat dan dibagi kedalam beberapa materi mulai dari teknik tata bahasa yang tepat hingga cara penulisan sesuai sistematika yang benar dan sesuai standar.


Pada akhirnya diharapkan pelatihan ini mampu meningkatkan minat penulisan karya ilmiah dan proposal serta mampu memperbaiki kualitas tulisan mahasiswa.

1 komentar:

  1. proficiat buat HMJ MPLK, tinggal ditingkatkan lagi biar lebih wow....asyik, kalo bisa ada dugem bareng...hehehe

    setiap kegiatan ditingkatkan sosialisasinya biar partisapasi mahasiswa lebih meningkat,,,

    BalasHapus